Wednesday 20 April 2016

Cara Mencegah Agar Rambut Terhindar Dari Uban Di Usia Muda

CantikanPedia - Rambut anda sudah beruban? Itu adalah proses alami sebagai proses penuaan, tapi saya masih muda tapi rambut saya sudah beruban? Jika anda bertanya seperti itu ada banyak faktor yang bisa mempengaruhinya, misalnya seperti faktor keturunan. Tapi saya bermasalah dengan hal ini, karena saya masih muda? Nah, sekarang kita cari tahu penyebab dan cara mengobati rambut beruban di usia muda.
cara mencegah agar terhindar dari rambut beruban diusia muda

Cara Mencegah Agar Rambut Terhindar Dari Uban Di Usia Muda

Penyebab rambut beruban adalah karena kekurangan produksi melanin pada folikel rambut. Melanin merupakan pigmen yang memberikan warna pada rambut dan berfungsi juga untuk menghaluskan rambut. Maka jika kita kekurangan melanin rambut dapat menyebabkan kehilangan tingkat kegelapan rambut sehingga rambut beruban.

Penyebab dan faktor lain rambut beruban di usia muda :
  1. Kekurangan Nutrisi, Kekeruangan vitamin B, Zat Tembaga, Zat Besi dan Yodium merupakan faktor yang menyebabkan tumbuhnya uban, biasanya ini terjadi ketika kita sedang melakukan diet yang salah, karena kurangnya asupan nutrisi pada saat diet. 
  2. Strees, penyebab yang satu ini juga harus anda hindari, karena ketika kita mengalami strees atau kecemasan ini bisa mengganggu pasokan nutrisi untuk kesehatan rambut. 
  3. Kondisi Kesehatan, kondisi kesehatan tubuh yang kurang baik bisa menyebabkan timbulnya uban pada usia muda, seperti vertiligo, anemia, ketidakseimbangan tiroid dan kekurangan vitamin B12. 
  4. Keturunan, Faktor gen merupakan penybabnya juga, jika keluarga anda yang memiliki masalah yang sama pada anda rambut beruban ketika mereka muda, maka hal itu juga bisa dialamianda. 
  5. Kulit Kepala Kotor dan Berminyak, kondisi kulit kepala yang kotor dan juga berminyak bisa menyebabkan timbulnya uban, karena dapat melemahkan akar rambut, sehingga suplai darah ke batang rambut terhambat. 
  6. Pemanasan yang berlebih, sering melakukan pengeringan rambut menggunakan hair dryer atau membersihkan rambut menggunakan air panas tidaklah baik untuk kesehatan rambut anda, ini juga bisa menimbulkan efek uban di usia muda.
Setelah anda mengetahui penyebab rambut beruban di usia muda, ternyata baru anda sadari ternyata rambut beruban tidak hanya dialami oleh orang tua ternyata juga bisa dialami oleh anak muda. Nah dibawah ini sekarang anda bisa mengatasinya dengan mengetahui cara menghilangkan uban dibawah ini.

Cara Menghilangkan Rambut Beruban di Usia Muda
1. Daun Kari, merupakan bahan alami untuk menghilangkan rambut beruban di usia muda, karena manfaat dari daun kari adalah untuk menjaga kekuatan rambut dan menjaga vitalitas rambut. Cara menggunakannya adalah campurkan minyak kelapa dan daun kari kemudian didihkan, saring minyak,dinginkan dan oleskan pada kulit kepala. 
2. Buah Labu, anda dapat memanfaatkan buah labu karena buah ini mengandung manfaat yang bagus untuk mengembalikan pigmen rambut. Cara mengunakannya jemur labu di bawah sinar matahari sampai kering,rendam bersama minyak kelapa selama 3-4 jam,lalu rebus labu sampai residu menghitam, dinginkan, kemudian pijat dan oleskan residu labu pada kulit kepala. 
3. Jus Ekstrak Daun Bayam, dengan cara ini rambut anda bisa kembali hitam dan mempercepat pertumbuhan rambut baru. Caranya siapkan daun bayam segar, kemudian anda jus, lalu oleskan pada kulit kepala dan rambut. 
4. Dengan menggunakan daun rambutan

Semoga informasi mengenai Cara mencegah agar rambut terhindar dari uban dapat bermanfaat.

Baca Juga : Cara Membaca Karakter Wanita Dari Bentuk Payudara 
Read more

Sunday 14 February 2016

Di Negara Ini, Seorang Ibu Membiarkan Anak Perempuannya Ikut Perawatan Kecantikan

CantikanPedia - Hampir diseluruh penjuru dunia, seorang wanita akan melakukan Perawatan guna menjadikan dirinya tampil sempurna. Namun layaknya, seorang wanita akan mulai melakukan perawatan diusia yang sudah cukup, namun tidak dinegara Inggris. Sebagian besar dikota inggris, seorang ibu membiarkan anak-anaknya melakukan perawatan diusian sedini mungkin.

Dunia kecantikan adalah bisnis yang besar di Inggris dan tidak hanya untuk orang dewasa saja. Hal tersebut didukung dengan sebuah hasil penelitian mengejutkan di mana dua dari tiga ibu di Inggris sengaja membiarkan anak-anak mereka melakukan Perawatan kecantikan layaknya orang dewasa, seperti spray tans, manikur, facial, bahkan wax.

Seperti dilansir dari The Sun.co.uk, Jumat (27/11/2015), studi tersebut melibatkan 2.768 orang ibu yang setidaknya mempunyai seorang anak perempuan berusia delapan tahun. 68 persen ibu yang membiarkan anak perempuannya melakukan perawatan kecantikan, mengatakan bahwa kepercayaan diri jadi landasannya. (Baca Juga : Beberapa Selebritis Dunia Yang Memiliki Kebiasaan Melakukan Perawatan Kecantikan Tak Biasa)

Seperti diungkapkan oleh Dr. Linda Papadopoulos, seorang psikolog selebritis anak, hal tersebut ternyata cukup mengganggu di mana hampir 12 persen dari ibu tersebut mengaku anak perempuan mereka memiliki penampilan yang lebih baik.
Di Negara Inggris, Seorang Ibu Membiarkan Anak Perempuannya Ikut Perawatan Kecantikan

Di Negara Inggris, Seorang Ibu Membiarkan Anak Perempuannya Ikut Perawatan Kecantikan

Salah seorang ibu, Lou Handy, 34 tahun, dari Gravesend mengatakan, perawatan kecantikan membantu putrinya, Mia merasa seperti karakter putri dalam film Disney. Mia sendiri melakukan rutinitas manikurnya sekitar dua minggu sekali dengan biaya £ 8 atau sekitar Rp 166 ribu. Rencananya Mia meminta untuk diadakan pesta manikur di hari ulang tahunnya.

Selain kuku, Mia juga melakukan perawatan rambut yang telah dilakukannya sejak berusia tiga tahun dengan biaya sekali datang £16 atau sekitar Rp 332 ribu.

Selain Lou Handy dan Mia, ada juga Charlotte Harborne dari Lichfield dan putrinya Addison yang melakukan perawatan kuku yang serupa. Selain perawatan tersebut, Addison pernah mengaku pada ibunya bahwa dirinya sangat menyukai jika baju dan celana yang dikenakannya serasi dengan kukunya.

Psikolog, Dr Linda Papadopoulos, mengatakan bahwa gagasan perawatan kecantikan pada anak merupakan hal yang normal dan jadi kekhawatiran orang tua rasa percaya diri anak mereka. Namun, tetap saja, menurutnya hasil survei tersebut mengkhawatirkan karena sejak kecil, anak dikenalkan pada sebuah standar kecantikan.

Demikianlah News Update yang dapat saya sampaikan kepada sobat sekalian, semoga dapat menambah wawasan bagi kita semua.
Read more

Ketahui 7 Gaya Hidup Yang Mampu Mencegah Kematian Dini

CantikanPedia - Pada era sekarang ini Gaya hidup sehat menjadi hal yang sangat sulit Untuk di praktekkan. Aktivitas yang sangat padat, membuat sebagian orang melupakan bahwa Kesehatan tubuh memiliki nilai yang teramat penting dalam hidup ini. Namun, jikalau kita berpikir jernih, maka gaya hidup sehat itu sebenarnya mudah kita lakukan di setiap detik hidup kita. Langkah awalnya yaitu dengan mengetahui gaya hidup sehat yang benar. Lalu bagaimanan Gaya Hidup Yang Mampu Mencegah Kematian Dini ???

Teman-teman sekalian. Mungkin gaya hidup sehat yang benar di pikiran anda yaitu dengan memakan makanan sehat, rutin berolahraga pagi dan juga tidak merokok. Ya memang, ke tiga elemen tersebut merupakan beberapa kiat agar seseorang selalu sehat dan bugar di sepanjang hari. Namun, bukan itu saja, gaya hidup sehat yang dimaksud. Sebab masih ada berbagai tips gaya hidup sehat yang harus anda praktekkan dalam kehidupan sehari-hari. Tips kesehatan, Berikut ini gaya hidup sehat untuk mencegah kematian dini. (Baca Juga : Cara Cerdas Menggunakan Toilet Umum)
Gaya Hidup Yang Mampu Mencegah Kematian Dini

Ini Dia 7 Gaya Hidup Yang Mampu Mencegah Kematian Dini

  1. Selalu aktif. Dalam hal ini usahakan untuk tidak sering duduk terlalu lama baik itu di depan komputer atau menonton acara televisi yang anda sukai. Anda dapat memulainya dengan mengurangi waktu untuk berlama-lama di depan komputer atau televisi dengan melakukan aktivitas lainnya yang membuat anda tetap bergerak dan aktif. 
  2. Sinar matahari pagi. Memang bebar sinar matahari pagi sangat baik untuk kesehatan tubuh anda selain untuk kesehatan. Ini dikarenakan, dengan terpapar sinar matahari pagi, maka tubuh akan terpacu untuk memproduksi vitamin D. Vitamin D pada tubuh memiliki fungsi untuk menangkal penyakit jantung, aneka jenis kanker dan juga mencegah pengeroposan tulang dini. 
  3. Konsumsi buah dan sayur. Menambah atau memperbanyak untuk mengkonsumsi buah-buahan dan sayur-sayuran sangat baik untuk menutrisi tubuh anda agar terjaga Kesehatannya, selain bermanfaat bagi kesehatan, mengkonsumsi sayur dan buah-buahan juga dapat dijadikan sebagai Perawatan Kecantikan khususnya wanita. Berbagai buah-buahan seperti jeruk, semangka, pepaya, apel dan lain-lain serta aneka sayuran seperti bayam, sawi dan lain-lain merupakan buah-buahan dan sayur-sayuran yang dimaksud.  
  4. Rajin Berolahraga. Rutin berolahraga merupakan salah satu faktor yang dapat membuat badan anda lebih sehat dan fit sepanjang hari. Anda dapat memulainya, dengan menyisihkan waktu pagi untuk berolahraga pagi seperti berjalan, berlari maupun bersepeda santai. (Baca Juga : Alasan Mengapa Wanita Jepang Susah Gemuk)
  5. Stop merokok. Ini merupakan salah gaya hidup sehat yang sulit di lakukan bagi mereka yang menjadikan kebiasaan merokok sebagai kebutuhan. Tapi tahukah anda, kandungan rokok sangat tidak bersahabat untuk kesehatan tubuh anda. 
  6. Mulai hari anda dengan tertawa atau tersenyum. Karena aktivitas tersenyum maupun tertawa berdampak sangat baik untuk meningkatkan daya tahan tubuh serta kesehatan tubuh itu sendiri. Anda dapat memulainya dengan sering bercanda dengan teman atau menonton berbagai acara komedi di televisi. 
  7. Hindari makanan siap saji. Usahakan untuk membatasi, mengurangi atau bahkan menghilangkan untuk mengkonsumsi aneka makanan siap saji. Dengan mulai memasak makanan sendiri, anda akan lebih mengetahui, apakah makanan yang anda masak baik untuk kesehatan tubuh anda atau malah berdampak buruk bagi kesehatan tubuh anda.
Nah, itu dia 7 Gaya Hidup Yang Mampu Mencegah Kematian Dini. Semoga tips tersebut dapat bermanfaat bagi teman-teman sekalian dalam menjaga kesehatan tubuh, sehingga bisa memperpanjang usia kita.

Sumber : independet.co.uk
Read more

Wednesday 10 February 2016

Beberapa Selebritis Dunia Yang Memiliki Kebiasaan Melakukan Perawatan Kecantikan Tak Biasa

CantikanPedia - Pada kesempatan kali ini admin akan berbagi informasi seputar dunia Perawatan Kecantikan. Siapa sih yang tidak ingin memiliki kulit wajah maupun fisik secantik para Selebritis Dunia. Mungkin saking banyaknya diantara sobat yang ingin memiliki kecantikan seperti Selebriti Dunia tersebut, sehingga sobat melakukan berbagai macam upaya cara agar Perawatan Kecantikannya selalu terjaga.

Anda mungkin terkadang bertanya-tanya apa sih rahasia cantik para selebriti dunia? Kulit mereka tampak begitu kencang dan halus. Bisa jadi mereka menghamburkan banyak uang untuk krim dan Perawatan kecantikan. (Baca Juga : Berita Terbaru Dunia Kedokteran Yang Sangat Menarik)

Tapi bersiap-siaplah terkejut. Faktanya beberapa seleb tersebut menggunakan cara-cara tak biasa untuk merawat kecantikan mereka.

Berikut beberapa Perawatan Kecantikan Tak Biasa Selebritis Dunia seperti yang dilakukan Lady Gaga, Kim Kardashian, dan enam seleb wanita lainnya seperti dilansir Purewow, Rabu (8/7/2015).

Beberapa Selebritis Dunia Yang Memiliki Kebiasaan Melakukan Perawatan Kecantikan Tak Biasa

Catherine Zeta-Jones
Perawatan Kecantikan Tak Biasa Selebritis Dunia - Cetherine Zeta-Jones
Apa rahasia rambut indah Catherine Zeta-Jones? Bir dalam dosis yang tepat!
Bir yang dimaksud bukan untuk dikonsumsi melainkan untuk merawat rambut tebalnya.

Sandra Bullock
Perawatan Kecantikan Tak Biasa Selebritis Dunia - Sandra Bullock
Selebritis Dunia ini, kita kenal sebagai pemain film/aktris hollywood, dan juga merupakan Salah satu pengisi suara film Minions. Meskipun memiliki umur yang sudah cukup tua, namun kecantikannya tidak perlu diragukan lagi. Dalam perawatannya sendiri Sandra Bullock memiliki kebiasaan menggunakan krim hemorrhoid untuk mengatasi kantung matanya.

Scarlett Johansson
Perawatan Kecantikan Tak Biasa Selebritis Dunia - Scarlett Johansson
Lagi-lagi senyum khas milik Scarlett Johansson membuat hati seakan meleleh. Foto ini diambil pada tahun 2013. (Dok/Popsugar)
Di negara empat musim, cuka apel umumnya dipakai sebagai salah satu bahan penangkal flu. Namun si seksi Scarlett Johansson menggunakan cuka apel sebagai pengganti sabun wajah untuk membersihkan kulitnya.

Kim Kardashian
Perawatan Kecantikan Tak Biasa Selebritis Dunia - Kim Kardashian
Bisa jadi inilah perawatan kecantikan paling ekstrem dari para seleb. Kim adalah penggemar facial menggunakan darah. Cara perawatannya, wajah Kim ditusuk dengan jarum-jarum kecil yang penuh dengan darahnya sendiri.


Demi Moore
Perawatan Kecantikan Tak Biasa Selebritis Dunia - Demi Moore
Mantan istri Ashton Kutcher dan Bruce Willis ini tergila-gila dengan perawatan kecantikan. Dia pun berani mencoba perawatan ekstrem menggunakan lintah. Konon Demi mengeluarkan racun dari tubuhnya dengan bantuan hewan melata itu.

Halle Berry
Perawatan Kecantikan Tak Biasa Selebritis Dunia - Halle Berry
Setelah mengakhiri pernikahannya dengan David Justice, aktris Halle Berry mengakui pernah mencoba melakukan bunuh diri dengan racun karbon monoksida. (Brown/Getty Images/AFP)
Ingin tahu bagaimana Halle Berry merawat keindahan kulit cokelatnya? Aktris yang pernah jadi salah satu cewek Bond ini mengabaikan perawatan kecantikan mahal. Dia lebih percaya dengan perawatan kecantikan tradisional dengan bubuk kopi.

Jennifer Lopez
Perawatan Kecantikan Tak Biasa Selebritis Dunia - Jennifer Lopez
Konon J-Lo menggunakan minyak aroma grapefruit untuk menekan nafsu makannya.

Lady Gaga
Perawatan Kecantikan Tak Biasa Selebritis Dunia - Lady Gaga
Siapa sih yang tidak kenal dengan Lady Gaga, selebritis Dunia yang terkenal sebagai penyani ini merupakan salah satu selebritis paling sensasioanal karena penampilannya yang vulgar. Namun dalam perawatan kecantikannya sendiri Ledy Gaga memiliki kebiasaan tersendiri. Untuk menghapus make-up heboh dari wajahnya, Gaga menggunakan selotip!
Jika kamu menggunakan rias wajah dengan banyak glitter seperti Gaga, memang diperlukan alat yang bersifat sedikit adesif untuk menghilangkannya dari permukaan wajah secara menyeluruh.

Cukup sekian informasi yang dapat admin sampaikan kepada teman-teman sekalain. semoga artikel berjudul Perawatan Kecantikan Tak Biasa Selebritis Dunia dapat menjadi sebuah pengetahuan tambahan yang sangat bermanfaat bagi kita semua. Terima kasih telah membaca artikel diblog sederhana ini, semoga teman sekalian dapat terhibur. amin. (Baca Juga : Daftar Penyakit Paling Berbahaya Dan Mematikan Didunia)
Read more

Mengapa Wanita Jepang Susah Gemuk, Ternyata Ini Alasannya!

CantikanPedia - Mungkin dibenak beberapa teman sekalian ada yang berfikiran kenapa ya wanita dinegara Jepang sangat jarang sekali memiliki tubuh yang Gemuk. Yah, memang seperti yang kita lihat, bahwa wanita Jepang kebanyakan memiliki tubuh yang sangat kecil dan langsing alias tidak gemuk. Untuk mengobati rasa penasaran teman-teman sekalian, admin akan berbagi sebuah informasi tentang Alasan Mengapa Wanita Jepang Susah Gemuk. Mari kita simak ulasannya dibawah ini.

Tubuh ideal merupakan dambaan setiap orang, apalagi seorang wanita pasti menginginkan tubuh yang ideal. Gemuk sedikit saja mereka sudah stres dan akan melakukan berbagai cara agar menurunkan berat badan tersebut, cara tersebut dapat berupa menjaga Kesehatan Tubuh maupun melakukan Perawatan serta Diet. Tapi Wanita Jepang, seperti yang kita lihat sangat jarang terlihat gemuk. Kenapa bisa begitu? Ternyata mereka melakukan kebiasaan hidup sehat yang banyak belum diketahui wanita Indonesia. (Baca Juga : Cara Cerdas Menggunakan Toilet Umum Supaya Aman)

Berdasarkan artikel yang dilansir healthyandnaturalworld, ada beberapa kebiasaan wanita Jepang yang membuat tubuh mereka tetap langsing dan sehat. Mau tahu apa saja rahasianya?? Simak penjelasannya dibawah ini :
Alasan Wanita Jepang Susah Gemuk

Ini Dia Beberapa Alasan Wanita Jepang Susah Gemuk

1. Bahan dasar makanan hanya ikan, kedelai, beras, sayuran dan buah
Pernah mampir ke restoran Jepang? Bila Anda peka, Anda bisa melihat sebagian besar makanannya hanya seputar ikan bakar, sedikit nasi, sayuran direbus, semangkuk sup miso, dan teh hijau serta buah-buahan untuk pencuci mulut

2. Porsi kecil
Pernahkah Anda memperhatikan, makanan yang disajikan di sebuah restoran Jepang hanya semangkuk kecil? Ya, merupakan kebiasaan mereka mengonsumsi makanan dalam porsi kecil. Yang penting bagi mereka adalah presentasi dan aturan,
seperti:
  • Menikmati makanan secara perlahan
  • Piring tidak sepenuhnya diisi
  • Setiap hidangan disajikan di piring sendiri.
  • Makanan diatur untuk menunjukkan keindahan alam dan Anda kadang harus berhenti hanya untuk menikmati elemen estetikanya.
  • Anda dianjurkan untuk berhenti makan saat 80 persen kenyang
  • Kebanyakan wanita Jepang menggunakan prinsip kontrol porsi jika ingin menurunkan berat badan.

3. Kunci masakan
Ini yang penting dalam mengolah masakan. Orang Jepang sadar betul, makanan sehat hanya melalui proses kukus, memanggang, menumis, atau menggoreng cepat dalam wajan.

Koki Jepang sendiri jarang mengolah makanan pada suhu tinggi, apalagi dalam waktu yang lama. Juga, mereka juga lebih menikmati makanan segar dengan saus.

4. Jarang makan roti, hanya nasi
Lucunya, bila kita tidak disarankan mengonsumsi nasi saat diet, wanita Jepang justru menyajikan nasi setiap makan. Tapi mereka benar-benar tidak akan mengonsumsi apa pun yang berbahan tepung seperti roti. (Baca Juga : Cara Mengelola Keuangan Bagi Pasangan Muda Yang Bijak)

5. Sarapan dengan sup miso
Di Jepang, sarapan dianggap sangat penting dan disajikan dengan berbagai hidangan kecil. Semangkuk sup miso atau kadang disertai omurice (semacam telur dadar berisi nasi) sering dinikmati pada pagi hari sebelum beraktivitas.

6. Tanpa hidangan penutup

Makanan penutup bukan sesuatu yang wajib di Jepang. Kalaupun ingin mengonsumsi sesuatu yang manis biasanya disajikan di antara waktu makan.

7. Saat berat badan naik, orang Jepang akan lebih aktif
Meski tidak seobsesif wanita Barat, orang Jepang akan berlatih keras saat berat badannya naik. Meraka akan berjalan kaki ke mana-mana dan aktif dalam berbagai kegiatan.

Demikianlah informasikan mengenai Alasan Mengapa Wanita Jepang Susah Gemuk kepada teman CantikanPedia sekalian, semoga bisa bermanfaat buat teman-teman yang ingin memiliki tubuh super langsing seperti orang jepang. Namun, tetap saja memiliki tubuh yang natural apa adanya akan lebih baik.
Read more

Saturday 6 February 2016

Cara Alami Mengilangkan Kerutan Dibawah Mata Yang Ampuh

CantikanPedia - Sebagian besar wanita menganggap kerutan di bawah mata menjadi sesuatu hal yang sangat menganggu bahkan bisa menjadi sebuah masalah. Dengan adanya kerutan di bawah mata sering membuat wanita akan merasa sangat minder dan kurang percaya diri. Sehingga tidak heran lagi jika seorang wanita, seringa kali mencari sebuah perawatan untuk mengatasi masalah kerutan tersebut. Salah satu cara yang tepat dalam mengatasi hal tersebut adalah dengan Cara Alami Menghilangkan Kerutan Dibawah Mata. Tentu saja cara alami ini terhindar dari berbagai efek negatif.
Cara Alami Mengilangkan Kerutan Dibawah Mata

 Cara Alami Mengilangkan Kerutan Dibawah Mata Yang Ampuh

Kerutan yang terjadi sebenarnya bukanlah suatu penyakit, melainkan suatu tanda alami dalam proses penuaan seseorang. Bisa juga diakibatkan perawat wajah yang tidak baik, sehingga mempercepat penuaan dini. Bagi anda yang sedang bermasalah dengan kerutan di bawah mata, berikut ini adalah beberapa cara menghilangkan kerutan di bawah mata yang bisa anda coba untuk mengatasi kerutan tersebut.

Cara menghilangkan kerutan di bawah mata menggunakan Tomat dan madu
Ada beberapa cara menghilangkan kerutan di bawah mata yang alami, diantaranya adalah dengan menggunakan buah tomat. Buah tomat merupakan salah satu buah yang mampu memberikan perlindungan yang sangat baik bagi kulit. Dalam buah tomat mengandung antioksidan yang tinggi. Untuk menghilangkan kerutan di bawah mata dengan buah tomat sangat mudah, cukup iris tomat dan olesi dengan madu asli kemudian langsung tempelkan pada bagian bawah mata yang terdapat keriput dan biarkan beberapa saat agar nutrisi dari tomat serta madu bisa terserap dengan baik oleh kulit anda. (Baca Juga : Tips Cara Merawat Kulit Wajah Sebelum Tidur)

Cara menghilangkan kerutan di bawah mata dengan bahan alami juga bisa dilakukan dengan memanfaatkan madu. Nutrisi yang terkandung dalam madu tentu juga sangat baik untuk memberikan perawatan ekstra pada kulit anda. Cara untuk menghilangkan kerutan di bawah mata menggunakan madu ini juga sangat mudah, cukup cuci bersih wajah anda kemudian keringkan menggunakan lap bersih. Selanjutnya oleskan madu asli pada bagian bawah mata yang berkerut dan diamkan 20 sampai 30 menit, kemudian bilas wajah anda menggunakan air hangat.

Cara menghilangkan kerutan di bawah mata menggunakan Teh
Selain itu ada juga cara menghilangkan kerutan di bawah mata dengan alami yang lainnya, yaitu dengan cara mengkonsumsi teh. Dengan rajin mengkonsumsi teh dipercaya akan mampu menjaga agar kulit tetap sehat, bersih serta nampak bercahaya. Teh yang dikonsumsi juga sangat bermanfaat untuk menunda serta mengurangi munculnya keriput di area wajah termasuk kulit yang ada di bawah mata. Dengan rutin mengkonsumsi teh juga dipercaya bisa untuk mencegah munculnya berbagai jenis penyakit kulit. Namun sebaiknya anda jangan minum teh yang sangat kental.

Cara menghilangkan kerutan di bawah mata menggunakan susu bubuk
Cara menghilangkan kerutan di bawah mata dengan alami yang lainnya adalah dengan memanfaatkan susu bubuk. Untuk menghilangkan kerutan di wajah termasuk yang ada di bawah mata menggunakan susu bubuk ini sangat mudah, cukup campur susu bubuk sebanyak 4 sendok makan dengan madu sebanyak 2 sendok makan serta air hangat sebanyak 2 sendok makan, aduk semua bahan hingga tercampur rata dan membentuk pasta. Selanjutnya gunakan pasta tersebut untuk mengolesi pada kulit yang keriput, termasuk di bawah mata, kemudian tutup menggunakan handuk yang sudah direndam dengan air hangat lalu diamkan selama 10 menit. Setelah 10 menit, langkah selanjutnya adalah bersihkan wajah sampai benar-benar bersih.

Cara menghilangkan kerutan di bawah mata menggunakan minyak kelapa
Salah satu cara menghilangkan kerutan di bawah mata dengan alami adalah dengan memanfaatkan minyak kelapa. Minyak kelapa yang murni mempunyai khasiat yang sangat baik untuk mengangkat kulit yang kering, yang mana kulit kering tersebut merupakan penyebab timbulnya kerutan pada kulit termasuk kerutan yang ada di bawah mata. Untuk menghilangkan kulit berkerut di wajah termasuk kerutan di bawah mata menggunakan minyak kelapa ini sangat mudah. Caranya cukup oleskan minyak kelapa hangat di seluruh permukaan wajah lalu diamkan beberapa saat selanjutnya bilas. (Baca Juga : Tips Merawat Kecantikan Supaya Tetap Awet Muda Secara Natural)

Cara menghilangkan kerutan di bawah mata menggunakan kulit semangka
Cara menghilangkan kerutan di bawah mata dengan bahan alami yang lainnya diantaranya adalah dengan memanfaatkan kulit buah semangka. Jika selama ini kulit semangka hanya anda buang, maka setelah tahu manfaat kulit semangka yang bisa digunakan untuk menghaluskan kulit pastilah akan sangat sayang kalau kulit semangka akan anda buang. Ya, kulit semangka juga bermanfaat untuk menghaluskan kulit, dan untuk menghilangkan kerutan di wajah termasuk di bawah mata sangat mudah, cukup anda gosokkan kulit semangka pada seluruh permukaan wajah termasuk di bawah mata, selanjutnya bilas.

Cara menghilangkan kerutan di bawah mata menggunakan Nanas
Cara menghilangkan kerutan di bawah mata dengan bahan yang alami lainnya adalah dengan memanfaatkan buah nanas. Selain rasanya yang sangat segar dan nikmat, buah nanas mengandung banyak khasiat bagi kesehatan tubuh termasuk bagi kesehatan kulit. Buah nanas juga bisa dimanfaatkan untuk menghilangkan kerutan pada wajah termasuk pada bagian bawah mata. Cara menggunakannya juga mudah, cukup gosokkan daging buah nanas pada bagian wajah yang berkerut, khususnya bagian bawah mata, kemudian biarkan selama 20 menit. Selanjutnya bilas menggunakan air bersih yang hangat.

Demikianlah artikel yang dapat saya sampaikan. semoga artikel berjudul Cara Alami Menghilangkan Kerutan Dibawah Mata dapat bermanfaat bagi sobat semua dalam melakukan sebuah perawatan kecantikan wajah.
Read more

Cara Ampuh Berhenti Merokok Yang Terbukti Berhasil

CantikanPedia - Pada artikel yang akan saya bagikan kepada sobat ini berupa sebuah Tips Cara Ampuh Berhenti Merokok. Banyak harapan pribadi bagi saya dalam artikel ini, semoga dengan artikel ini saya dapat memberikan sebuah kontribusi baik walaupun kecil yaitu dapat sedikit memberikan sebuah cara bagi sobat kalian untuk berhenti merokok. karena merokok memang tidak baik untuk kesehatan tubuh kita.

Sebagian besar orang yang sudah merokok biasanya akan sulit jika disuruh berhenti. Meskipun Anda menyadari bahwa sesungguhnya rokok sangat berbahaya bagi kesehatan Anda, namun efek nikotin dari rokok mampu menepis ketakutan Anda dari bahaya rokok. Tidakkah Anda juga menyadari bahwa rokok bukan hanya merugikan diri Anda sendiri namun juga mengancam keselamatan orang lain di sekitar Anda saat merokok. Ya, sudah menjadi rahasia umum jika perokok pasif mempunyai resiko terkena penyakit lebih besar dari pada perokok aktif. Biasanya ketika perokok sudah mempunyai keluhan kesehatan akibat rokok, ia baru punya keinginan untuk berhenti dan mulai mencari cara berhenti merokok. (Baca Juga : Mengetahui Bahaya Rokok Bagi Ibu Hamil dan Bayi)
Cara Ampuh Berhenti Merokok

 Cara Ampuh Berhenti Merokok Yang Terbukti Berhasil

Artikel yang memberikan tips bagi perokok yang akan berhenti sudah sangat banyak sekali di internet. Bahkan mungkin Anda sudah banyak membacanya. Akan tetapi, sesering apapun Anda membaca artikel tentang cara berhenti merokok tersebut tidak akan berpengaruh jika Anda tidak mempunyai keinginan yang kuat dari diri Anda sendiri untuk berhenti merokok. Dukungan dari orang-orang di sekitar Anda tidak akan berpengaruh jika Anda sendiri tidak berkeinginan secara sungguh-sungguh untuk berhenti merokok. Artikel tentang Cara Ampuh Berhenti Merokok ini saya harap dapat dijadikan pertimbangan bagi Anda.

Minum air putih
Semua perokok akan merasa mulutnya asam jika tidak merokok. Bahkan banyak yang lebih memilih merokok dan minum kopi dari pada makan nasi. Mereka beranggapan merokok sambil minum kopi lebih kenyang dari pada sarapan dengan nasi di pagi hari. Perpaduan antara rokok dan kopi tentu saja sangat tepat, zat nikotin, tar, dan kafein akan memberikan efek candu yang luar biasa sehingga orang yang sudah mengkonsumsinya akan sulit untuk lepas. Jika Anda sudah bertekad untuk berhenti merokok, maka setiap kali Anda ingin merokok minumlah air putih. Cara berhenti merokok dengan mengkonsumsi air putih sangat tepat karena dapat membantu membuang racun dari dalam tubuh dalam proses detoksifikasi.

Makanlah buah-buahan
Buah-buahan yang segar dapat membantu Anda mengurangi kebiasaan merokok. Jika Anda merasa ingin sekali merokok, ambillah buah lalu makan. Akan lebih baik jika buah yang dikonsumsi dalam bentuk jus buah segar. Saat Anda makan buah, rasa asam yang terdapat pada mulut Anda karena tidak merokok akan hilang dan akhirnya keinginan untuk merokok juga hilang. Cara berhenti merokok dengan menerapkan langkah ini sepertinya cukup mudah untuk Anda lakukan.

Makan Permen
Dengan memakan permen dapat mengurangi rasa ingin merokok anda, Anggap saja makan permen merupakan subtitusi merokok anda. Setiap kali anda merasa ingin merokok cobalah untuk memakan permen sampai anda benar-benar berhenti merokok.
 
Berhenti mendadak
Terkesan mustahil memang bagi sebagian orang untuk berhenti merokok secara mendadak. Namun hal tersebut dirasa ampuh untuk menghilangkan kecanduan Anda terhadap rokok. Berhenti mendadak maksudnya, jika hari ini Anda masih merokok. Esok sebaiknya langsung berhenti total. Bagi sebagian orang cara ini ampuh untuk benar-benar berhenti merokok. (Baca Juga : Tips Ampuh Mengatasi Dan Mengobati Tekanan Darah Tinggi)

Lakukan penundaan
Pernahkah Anda mencoba menunda merokok? Cara tersebut terbilang ampuh
untuk sedikit demi sedikit mengurangi kecanduan pada rokok hingga akhirnya berhenti. Jika keinginan untuk menghisap rokok datang. Ada baiknya untuk mengalihkan keinginan tersebut, yaitu melakukan kegiatan lainnya seperti kembali bekerja atau makan saja. Dengan melakukan penundaan, lama kelamaan keinginan untuk berhenti merokok akan datang sendirinya karena Anda akan merasa malas untuk menghisap rokok.

Dukungan orang terdekat
Keinginan untuk berhenti merokok tak hanya dari diri sendiri. Anda juga butuh dukungan orang terdekat. Bila Anda tak mendapat dukungan, keinginan berhenti merokok akan sia-sia. Jadi dukungan dari orang terdekat sangat penting, karena yang support dari keluarga dan orang terdekat sangat dibutuhkan sekali disini.

Kurangi rokok
Bila dalam sehari Anda bisa menghabiskan sebungkua rokok untuk dihisap. Cara mengurangi rokok ini yaitu mengurangi rokok sehari setiap minggunya. Hal ini akan membantu Anda untuk lama kelamaan berhenti merokok sesuai dengan tujuan awal. Proses yang dijalani memang cukup lama, namun tak ada salahnya untuk mencoba.

Demikianlah artikel yang dapat saya share kepada sobat sekalian khususnya bagi sobat yang sedang ingin mencari Cara Ampuh Berhenti Merokok. Memang cara tersebut tidak akan berhasil jika dari diri sobat sendiri tidak memiliki niat yang kuat untuk berhenti. Tentu saja hal tersebut juga harus tidak dapat berhasil dalam waktu yang singkat, perlu ada proses dalam waktu yang cukup lama. Namun proses akan mendapatkan hasil yang memuaskan apabila kita lakukan sepenuh hati dengan niat. Semoga artikel ini benar-benar dapat bermanfaat bagi sobat sekalian.
Read more